KENDALI: Economics and Social Humanities
Vol. 4 No. 2 (2025): KENDALI: Economics and Social Sciences Humanities.

FENOMENA KOMUNIKASI TIM MOBILE LEGENDS: BANG BANG DALAM EKSPRESI EMOSI DAN KEAKRABAN MELALUI KATA-KATA KASAR

Kalimasada, Najwa Syifa (Unknown)
Mayasari (Unknown)
Nurkinan (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini membahas fenomena penggunaan kata-kata kasar dalam komunikasi tim pada permainan Mobile Legends: Bang Bang. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami makna dan motif di balik perilaku tersebut melalui pendekatan fenomenologi Alfred Schutz. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik wawancara mendalam terhadap tiga pemain aktif. Hasil penelitian menunjukkan dua kategori motif, yaitu because motive yang muncul karena emosi negatif, kebiasaan, dan pengaruh sosial, serta in-order-to motive yang digunakan untuk memotivasi atau menunjukkan keakraban. Penggunaan kata-kata kasar dipahami secara kontekstual—antar teman dapat dimaknai sebagai bentuk keakraban, namun pada pemain asing dianggap sebagai penghinaan. Kebiasaan ini juga terbawa ke dalam komunikasi sehari-hari. Temuan ini menunjukkan bahwa kata-kata kasar dalam game daring merupakan bagian dari konstruksi sosial dan budaya komunitas digital masa kini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

kendali

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

KENDALI: Economics and Social Sciences Humanities (E-ISSN 2962-5459) is a high-quality, open-access peer-reviewed scientific journal published three times a year (July, November, April) by Asian Publisher. KENDALI: Economics and Social Sciences Humanities periodic scientific journals published based ...