Jurnal Pengabdian Masyarakat, Akuntansi, Bisnis & Ekonomi (JPMABE)
Vol 3 No 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Akuntansi Bisnis dan Ekonomi (JPMABE)

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENJUALAN TUNAI BERBASIS MICROSOFT ACCESS PADA UMKM SONGKET CEK NANI PALEMBANG

Aulia, Audy Vika (Unknown)
Rosy Armaini (Unknown)
Jovan Febriantoko (Unknown)
Meilina Veronika Tambunan (Unknown)
Nafira Alifah Agusty (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Nov 2025

Abstract

Kegiatan ini mempunyai tujuan guna merancang serta mengembangkan sistem informasi akuntansi penjualan tunai yang terkomputerisasi berbasis Microsoft Access pada UMKM Songket Cek Nani Palembang guna mempermudah dalam proses transaksi penjualan. Fitur utama pada perancangan ini meliputi pencatatan kegiatan penjualan dan persediaan secara terkomputerisasi, serta pembuatan laporan penjualan secara otomatis. Metode yang digunakan adalah pengumpulan data primer, wawancara, dan dokumentasi secara langsung di UMKM Songket Cek Nani Palembang. Sistem ini dirancang menggunakan tabel, query, form, dan report. Proses mengembangkan perancangan sistem ke dalam tabel, query, dan form akan menghasilkan suatu output berupa Laporan Penjualan. Sistem informasi akuntansi penjualan tunai dapat memaksimalkan pengelolaan keuangan dalam perusahaan terutama pada penerimaan kas yang bersumber dari penjualan tunai.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JPMABE

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

urnal Pengabdian Masyarakat, Akuntansi, Bisnis & Ekonomi (JPMABE) memiliki fokus tentang pelaksanaan kegiatan pengabdian pada masyarakat khusus pada bidang Akuntansi, Bisnis, dan Ekonomi dan dari semua bidang ilmu. Ruang lingkup tentang kegiatan pengabdian pada masyarakat antara lain meliputi ...