RENATA Jurnal Pengabdian Masyarakat Kita Semua
Vol. 3 No. 3 (2025): Renata - Desember 2025

Penguatan UMKM Dua Saudara di Dukuh Payan Lewat Edukasi Labeling dan Branding dalam Mendorong Pemasaran Online

Putri, Agustina Meliyanti (Unknown)
Novela, Tria Novela (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Nov 2025

Abstract

Perkembangan teknologi saat ini sangat mendorong dan mempermudah seluruh aktivitas masyarakat Indonesia, khususnya dalam hal berbisnis. Dengan perkembangan teknologi saat ini, pemasaran online sangat membantu dan memudahkan penjual dalam promosi produk dan penjualan. Pemasaran online mampu meningkatkan jangkauan pasar dan visibilitas produk, serta mendukung pertumbuhan ekonomi lokal. Namun, aspek seperti label dan branding produk sering kali tidak menjadi prioritas bagi pelaku UMKM. Dalam proses produksinya, UMKM mitra pengabdian kami  menghadapi hambatan seperti minimnya promosi ke luar wilayah desas, desain label yang kurang menarik, dan belum adanya pemanfaatan media sosial. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada mitra usaha tentang pemanfaatan media sosial atau e-marketing sebagai strategi untuk meningkatkan penjualan serta pentingnya labeling prosuk dalam membangun kepercayaan konsumen dan mendorong inovasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

renata

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Earth & Planetary Sciences Education Electrical & Electronics Engineering Energy Other

Description

RENATA adalah jurnal pengabdian masyarakat untuk semua masyarakat Indonesia. Jurnal ini yang tidak terbatas pada kalangan akademisi, peneliti, dan mahasiswa. Namun, jurnal inipun mencakup pada kelompok keilmuan, lembaga profesi, atau kalangan masyarakat lain yang membutuhkan publikasi dari kegiatan ...