Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine
Vol. 12 No. 1 (2025): Jurnal Kesehatan dan Agromedicine

Penatalaksanaan Holistik pada Laki-laki 74 Tahun dengan Penyakit Jantung Koroner dan Hipertensi melalui Pendekatan Kedokteran Keluarga

Sema Gigaramadan (Universitas Lampung)
Risti Graharti (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jun 2025

Abstract

Penyakit Jantung Koroner (PJK) merupakan kondisi terjadinya penyempitan pembuluh darah koroner akibat akumulasi plak aterosklerotik, yang kerap kali berkaitan dengan riwayat hipertensi kronis. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor risiko dan temuan klinis pada pasien, serta menerapkan penatalaksanaan dan terapi berdasarkan prinsip kedokteran keluarga dan pendekatan berbasis bukti (evidence-based medicine). Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan data primer yang diperoleh melalui wawancara medis (anamnesis), pemeriksaan fisik, serta penilaian kondisi tempat tinggal dan lingkungan sekitar pasien. Evaluasi pasca-intervensi dilakukan dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa penatalaksanaan secara menyeluruh, meliputi edukasi pasien dan keluarga, perencanaan perubahan gaya hidup, pemberian terapi farmakologis yang sesuai, serta pemantauan kondisi secara berkala dapat meningkatkan prognosis dan mencegah perburukan penyakit.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

agro

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine is a peer-reviewed scientific journal published by the Faculty of Medicine, University of Lampung. This journal serves as a platform for disseminating research findings and scholarly discussions in the fields of medicine, public health, ...