Program pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an anak-anak melalui kegiatan Mengaji Magrib secara terstruktur di Desa Pagaran Gala-gala, Kabupaten Mandailing Natal. Kegiatan dilaksanakan melalui pengajaran langsung, pembinaan, serta pendampingan rutin setelah salat Magrib. Metode yang digunakan meliputi observasi, praktik pengajaran, evaluasi, dan umpan balik berkelanjutan. Hasil pengabdian menunjukkan adanya peningkatan ketepatan membaca Al-Qur’an, kemampuan mengenali tajwid, serta meningkatnya motivasi anak-anak dalam belajar. Program ini memberikan kontribusi dalam memperkuat literasi keagamaan pada anak-anak dan mendukung perkembangan pendidikan Islam di lingkungan masyarakat desa
Copyrights © 2022