Guru yang memiliki integritas merupakan syarat penting untuk menjadi tenaga pendidik yang profesional. Guru dengan integritas tinggi dapat menjadi teladan dan panutan bagi siswa. Karena itu, memperkuat integritas guru menjadi hal yang penting dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan di masa depan. Penelitian ini bertujuan untuk menggali lebih dalam bagaimana etika dan perilaku guru memengaruhi kepribadian mereka, serta bagaimana kepribadian tersebut berkontribusi terhadap pembentukan integritas guru. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi pustaka dan observasi terhadap fenomena di lapangan, tanpa menggunakan data kuantitatif atau responden tertentu. Hasil dari eksplorasi ini menunjukkan bahwa etika dan perilaku guru memiliki peran yang sangat penting dalam membentuk kepribadian, yang pada akhirnya berpengaruh pada integritas seorang guru. Penguatan integritas tidak bisa dilepaskan dari proses pembentukan kepribadian yang baik, yang dicapai melalui pengembangan etika dan perilaku yang positif. Oleh karena itu, upaya meningkatkan nilai integritas guru perlu diarahkan pada perbaikan aspek-aspek tersebut secara menyeluruh.
Copyrights © 2025