Abstrak Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pemangkat Kabupaten Sambas merupakan salah satu sentra kegiatan perikanan tangkap di Kalimantan Barat. PPN Pemangkat berperan dalam pengembangan usaha perikanan tangkap. Salah satu jenis ikan pelagis yang didaratkan di PPN Pemangkat yaitu ikan tongkol (Euthynnus affinis). Tujuan penelitian ini mengatahui biologi reproduksi ikan tongkol meliputi rasio kelamin, tingkat kematangan gonad, indeks kematangan gonad, dan fekunditas. Penelitian dilakukan selama 3 bulan dari Februari sampai dengan April 2024. Pengambilan sampel ikan dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Jumlah sampel yang diamati selama penelitian sebanyak 60 ekor, terdiri dari 32 ekor jantan dan 28 ekor betina dengan rasio kelamin yang didapatkan 1,1:1. Tingkat Kematangan Gonad (TKG) yang diperoleh baik jantan dan betina adalah TKG I-IV. Nilai Indeks Kematangan Gonad (IKG) ikan Jantan berkisar antara 044-5,33% dan nilai ini lebih kecil jika dibandingkan dengan IKG ikan tongkol betina yang berkisar antara 2,13-8,63%. Hasil penelitian fekunditas total ikan tongkol secara keseluruhan berkisar antara 268.593-668.039 butir telur. Fekunditas relatif terhadap panjang total ikan berkisar antara 14029-26898 butir/cm, sedangkan fekunditas relatif terhadap berat total ikan berkisar antar 315-594 butir/gram. Kata Kunci: biologi reproduksi,Euthynnus affinis, PPN Pemangkat
Copyrights © 2025