Penelitian ini bertujuan untuk mencari kesamaan unsur matematika yang terdapat dalam permainan hadangan dan makanan kue lapis, yang dapat digunakan dalam pembelajaran matematika. Permainan hadangan merupakan salah satu permainan tradisional yang memiliki unsur matematika pada aturan bermain serta lapangan bermainnya. Sedangkan kue lapis memiliki unsur matematika pada proses pembuatan serta bentuk kuenya. Penelitian kualitatif dengan pendekatan etnografi, pengumpulan data diperoleh dengan studi literatur dan dokumentasi. Adapun hasil penelitian dapat ditemukan beberapa kesamaan konsep matematika yang terkandung dalam permainan hadangan dan makanan kue lapis, yang diantaranya adalah konsep bangun datar persegi dan persegi panjang, konsep operasi pecahan dalam pembagian, konsep peluang keberhasilan, konsep garis sejajar, dan konsep penggunaan waktu. Penelitian ini dapat dijadikan bahan ajar dalam pembelajaran matematika.
Copyrights © 2025