Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan di CV Utuh Mandiri Food. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif, sampel yang diambil adalah seluruh karyawan yaitu 54 orang. Metode analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif, kemudian uji kapasitas data meliputi uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji statistik t, uji statistik f dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh antara variabel kepuasan kerja terhadap variabel kinerja karyawan di CV Utuh Mandiri Food Pasuruan.
Copyrights © 2025