Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara
Vol. 2 No. 6 (2025): Desember 2025 - Januari 2026

PERAN PASAR MODAL SYARIAH DALAM MENDUKUNG TUJUAN PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN (SDGs) DI INDONESIA

Sintya Ramadhani (Unknown)
Fitri Elviana Sari (Unknown)
Aleesha Mayra Afreen (Unknown)
Siti Nur Qomarina Nurul 'Ain (Unknown)
Amalia Nuril Hidayati (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2025

Abstract

Pasar modal syariah berperan penting dalam mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) di Indonesia melalui prinsip keadilan, transparansi, dan keberlanjutan. Instrumen seperti saham syariah, sukuk negara, dan green sukuk digunakan untuk membiayai proyek energi terbarukan, infrastruktur hijau, serta pemberdayaan UMKM. Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka untuk menganalisis konsep pasar modal syariah, kontribusinya terhadap SDGs, serta tantangannya meliputi rendahnya literasi, regulasi yang lemah, serta fluktuasi pasar dan peluang pengembangannya. Hasil kajian menunjukkan bahwa pasar modal syariah efektif mendukung pembiayaan berkelanjutan, namun masih dihadapkan pada rendahnya literasi, keterbatasan inovasi produk, dan likuiditas pasar. Dukungan regulasi dan meningkatnya minat investasi halal menjadi peluang bagi penguatan pasar modal syariah di Indonesia.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jicn

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara (JICN) adalah Jurnal Multi Disiplin Semua Bidang Ilmu sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu ...