Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan dan strategi pemasaran terhadap pertumbuhan ekonomi lokal melalui peran Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei terhadap 390 pelaku UMKM yang dipilih melalui teknik proportional random sampling. Instrumen penelitian berupa kuesioner skala Likert lima poin yang diuji validitas dan reliabilitasnya. Data dianalisis dengan statistik deskriptif, uji asumsi klasik, serta regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan berpengaruh positif signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi lokal (β = 0,327; sig. 0,000), demikian pula strategi pemasaran (β = 0,294; sig. 0,000). Nilai koefisien determinasi (R²) sebesar 0,482 mengindikasikan bahwa kedua variabel mampu menjelaskan 48,2% variasi pertumbuhan ekonomi lokal. Temuan ini menegaskan bahwa literasi keuangan yang baik mendukung pengelolaan usaha yang sehat dan alokasi anggaran pemasaran yang efektif, sedangkan strategi pemasaran yang tepat berkontribusi pada peningkatan penjualan serta perluasan pasar. Penelitian ini menyimpulkan bahwa sinergi literasi keuangan dan strategi pemasaran merupakan kunci bagi UMKM di Kota Kupang untuk meningkatkan daya saing sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
Copyrights © 2025