Media audio visual adalah salah satu media pembelajaran yang populer digunakan di sekolah. Salah satu kelebihan menggunakan media pembelajaran audio visual antara lain meminimalisir kegiatan belajar mengajar yang didominasi secara verbal dan semua peserta didik diharapkan mendapat pengalaman yang sama dalam pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar Akidah Akhlak peserta didik dengan menggunakan media audio visual. Penelitian ini dilakukan di Madrasah Ibtidaiyah Swasta Luqman Al-Hakim dengan jumlah peserta didik sebanyak 25 orang, terdiri dari 11 orang laki-laki dan 14 orang perempuan. Proses Penelitian ini terdiri dari Tes awal, Siklus 1 dan Siklus 2. Pada saat melakukan tes awal diketahui hanya 11 orang peserta didik yang nilainya mencapai KKM 70. Sehingga perlu diadakan perbaikan kembali. Maka pada siklus I menunjukkan hasil belajar meningkat akan tetapi masih memerlukan perbaikan pada siklus ke II. Setelah dilakukan pembelajaran selama 2 siklus, telah dicapai ketuntasan belajar karena nilai rata-rata peserta didik telah mencapai diatas nilai KKM. Dari hasil penelitian ini maka diketahui bahwa penggunan audio visual dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Aqidah Akhlak.
Copyrights © 2025