Penelitian ini bertujuan mengembangkan media pembelajaran interaktif berbasis Lumio pada materi Fikih kelas VII mengenai macam-macam najis. Kebutuhan media ini muncul karena pembelajaran di kelas masih didominasi metode ceramah dan kurang memanfaatkan visualisasi serta aktivitas interaktif, sehingga siswa kesulitan memahami perbedaan jenis najis dan cara penyuciannya. Penelitian menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model ADDIE, yang terdiri dari tahap analisis, desain, dan pengembangan. Pada tahap pengembangan, media dirancang dalam bentuk slide materi, video pendukung, word search, kuis, serta spin game untuk meningkatkan partisipasi dan pemahaman siswa. Validasi dilakukan oleh dua ahli media dan dua ahli materi menggunakan instrumen penilaian berbasis persentase. Hasil validasi ahli media menunjukkan kelayakan sebesar 83,33% (sangat layak), sedangkan ahli materi memberikan nilai rata-rata 96,88% (sangat layak). Temuan ini menunjukkan bahwa media pembelajaran Lumio layak digunakan sebagai alternatif pembelajaran digital yang menarik, interaktif, dan efektif untuk membantu siswa memahami materi Fikih tentang macam-macam najis.
Copyrights © 2025