PEDAMAS (Pengabdian Kepada Masyarakat)
Vol. 3 No. 06 (2025): NOVEMBER 2025

DIGITALISASI PEMASARAN PRODUK OLAHAN JERUK LOKAL MELALUI PLATFORM E-COMMERCE INSTAGRAM UNTUK MENINGKATKAN DAYA SAING UMKM

Wahyuni, Mirra Sri (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2025

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran strategis dalam penguatan ekonomi nasional, terutama dalam mendukung penciptaan lapangan kerja dan pemberdayaan ekonomi masyarakat. Salah satu komoditas potensial yang dapat dikembangkan adalah produk olahan jeruk lokal, seperti minuman, selai, dan sirup. Namun, sebagian besar pelaku UMKM masih menghadapi kendala dalam pemasaran karena keterbatasan pengetahuan digital. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan daya saing UMKM pengolah jeruk lokal melalui digitalisasi pemasaran berbasis platform e-commerce, khususnya Instagram. Metode yang digunakan adalah pendekatan partisipatif, melibatkan pelaku UMKM secara aktif dalam tahapan pelatihan, pendampingan, dan evaluasi. Kegiatan dilaksanakan di Perumnas Lingkar Timur, Kota Bengkulu, selama satu bulan (Agustus–September). Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan digital owner, dengan kenaikan rata-rata penjualan sebesar 25–40% dan peningkatan jumlah pelanggan hingga 50%. Selain itu, terbentuk komunitas digital UMKM Jeruk Lokal sebagai wadah kolaborasi berkelanjutan. Program ini berhasil memperkuat kapasitas digital, meningkatkan daya saing, serta mendorong kemandirian ekonomi masyarakat berbasis potensi lokal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JP

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Energy Engineering Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Pekat PKM: Jurnal Ilmiah Pengabdian pada Masyarakat, so called as Jurnal Pekat, is a peer-reviewed journal to publish/disseminate scientific works and innovations in the form of scientific articles. This journal concerned with the practice and processes of community engagement. This journal accepts ...