Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini dilaksanakan di Pondok Pesantren At-Tahririyah, Desa Pangpajung, Kecamatan Modung, Bangkalan, untuk mengatasi permasalahan kebersihan lingkungan dan rendahnya perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) para santri. Melalui analisis situasi ditemukan bahwa kurangnya fasilitas tempat sampah dan kebiasaan membuang sampah sembarangan menjadi faktor utama lingkungan yang kotor. Kegiatan yang dilakukan meliputi edukasi PHBS, kerja bakti, serta pembuatan dan pemasangan tempat sampah sebagai sarana pendukung pengelolaan sampah. Program ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran kebersihan, menciptakan lingkungan pesantren yang sehat, serta menjadi model “Pesantren Bersih dan Sehat”.
Copyrights © 2025