Cartesian: Jurnal Pendidikan Matematika
Vol. 5 No. 1 (2025): Cartesian Vol. 5 No. 1 November 2025

Efektivitas Pendekatan Problem Solving dalam Mengembangkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Topik Himpunan di Jenjang SMP

Umbu, Samuel (Unknown)
Febrianto Arifendi, Rio (Unknown)
Sari, Nila Kartika (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2025

Abstract

Pendidikan saat ini menuntut siswa untuk memiliki kemampuan adaptif dan kritis dalam memecahkan berbagai permasalahan yang semakin kompleks di era globalisasi dan digitalisasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas pendekatan Problem Solving dalam mengembangkan kemampuan berpikir kritis siswa kelas VII pada topik Himpunan di SMP Sunan Giri Malang. Menggunakan desain quasi-eksperimen One-Group Pretest-Posttest, penelitian ini melibatkan tujuh siswa sebagai subjek. Data dikumpulkan melalui pretest dan posttest kemampuan berpikir kritis, serta didukung oleh observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan secara statistik pada kemampuan berpikir kritis siswa setelah menerima pembelajaran dengan pendekatan Problem Solving (p < 0.05). Rata-rata skor posttest (73.14) secara substansial lebih tinggi dibandingkan rata-rata skor pretest (39.43). Data kualitatif juga mengindikasikan peningkatan partisipasi aktif, antusiasme, dan kemampuan siswa dalam memecahkan masalah. Temuan ini menegaskan bahwa pendekatan Problem Solving efektif dalam menstimulasi dan mengembangkan kemampuan berpikir kritis siswa, khususnya pada materi Himpunan, sehingga direkomendasikan untuk diimplementasikan dalam pembelajaran matematika di jenjang SMP.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

cartesian

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Redaksi menerima tulisan yang relevan dengan pengembangan ilmu di bidang pendidikan matematika. Tulisan belum pernah diterbitkan pada media cetak dan atau online lain, serta harus asli (bukan plagiat) hasil pemikiran, penelitian dan pendapat disertai acuan/pustaka. Petunjuk penulisan bagi Penyumbang ...