Proyeksi: Jurnal Psikologi
Vol 20, No 2 (2025): Oktober 2025

DUKUNGAN SOSIAL GURU SEBAGAI PREDIKTOR MOTIVASI BELAJAR: STUDI PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH

Aulia, Lailatuzzahro Al-Akhda (Unknown)
Farida, Ika Andrini (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2025

Abstract

Motivasi dalam belajar adalah elemen krusial yang dapat mempengaruhi keberhasilan siswa dalam pencapaian tujuan akademik. Perkembangan teknologi digital menjadi salah satu elemen yang bisa mempengaruhi motivasi belajar peserta didik. Salah satu faktor yang bisa mempengaruhi motivasi belajar adalah dukungan sosial dari pendidik. Tujuan dari dilakukannya kajian ini untuk menganalisis dampak dari dukungan sosial guru terhadap motivasi belajar siswa. Penelitian ini melibatkan 75 siswa (40 siswa laki-laki dan 35 siswa perempuan) di salah satu sekolah menengah pertama swasta di Kabupaten Pasuruan. Penelitian ini mengadopsi pendekatan kuantitatif dengan menerapkan stratified random sampling untuk menetapkan partisipan dalam penelitian. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui skala motivasi belajar (α = 0,742) serta skala dukungan sosial guru (α = 0,859). Kemudian data dianalisis menggunakan analisis regresi sederhana dengan bantuan software SPSS 30. Data penelitian yang telah diolah menunjukkan dukungan sosial dari guru memiliki pengaruh positif pada motivasi belajar siswa (p = 0,00; p < 0,05). Besarnya pengaruh atau kontribusi dukungan sosial dari guru terhadap motivasi belajar sebesar 62,7%. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa peran guru sangat krusial dan dibutuhkan adanya peningkatan peran guru dalam menciptakan lingkungan belajar yang dapat mendukung dan menciptakan motivasi belajar siswa. penelitian ini juga mengindikasikan jika guru berperan penting dalam mendorong hasil belajar siswa lebih maksimal melalui dukungan yang diberikan oleh guru.Motivation in learning is a crucial element that can affect students' success in achieving academic goals. The development of digital technology is one of the elements that can affect students' motivation to learn. One of the factors that can affect learning motivation is social support from teachers. The purpose of this study is to analyze the impact of teachers' social support on students' learning motivation. This study involved 75 students (40 male and 35 female) in a private junior high school in Pasuruan Regency. This study adopted a quantitative approach by applying stratified random sampling to determine the participants in this study. Data in this study were collected through the learning motivation scale (α = 0.742) and teacher social support scale (α = 0.859). Then the data were analyzed using simple regression analysis with the help of SPSS 30 software. The processed research data showed that social support from teachers has a positive influence on student learning motivation (p = 0.00; p < 0.05). The amount of influence or contribution of social support from teachers on learning motivation is 62.7%. Research findings indicate that the role of teachers is crucial and that there is a need to enhance the role of teachers in creating a learning environment that supports and fosters student learning motivation. This study also suggests that teachers play an important role in maximizing student learning outcomes through the support they provide.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

proyeksi

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Proyeksi: Jurnal Psikologi adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Psikologi Universitas Islam Sultan Agung. Jurnal ini memuat hasil pemikiran dan studi empiris bidang psikologi atau bidang lain yang terkait dengan disiplin ilmu psikologi. Terbit setahun dua kali tiap April dan Oktober. ...