Jurnal Locus Penelitian dan Pengabdian
Vol. 4 No. 12 (2025): JURNAL LOCUS: Penelitian dan Pengabdian

Pengaruh Intensitas Penggunaan Gadget terhadap Hasil Belajar PAI Siswa

Choirunnisa, Aulia (Unknown)
Romadlon, Dzulfikar Akbar (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Dec 2025

Abstract

            Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intensitas penggunaan gadged terhadap hasil belajar pendidikan agama islam (PAI) Siswa MTS sabilil khoir Porong,Sidoarjo.latar belakang penelitian ini didasarkan pada fenomena meningkatnya penggunaan gadget di kalangan remaja yang memberikan dampak positif maupun negatif,terhadap capaian akademik. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek penelitian berjumlah 30 siswa yang dipilih secara acak, sedangkan instrumen pengumpulan data berupa angket,dan dokumentasi nilai hasil belajar PAI. Data dianalisis menggunakan uji regresi sederhana dengan bantuan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intensitas penggunaan gadget berpengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar PAI siswa. Hal ini dibuktikan dengan nilai signifikansi 0,008 (< 0,05) dan koefisien regresi positif sebesar 0,609. Koefisien determinasi (R²) sebesar 0,226 mengindikasikan bahwa intensitas penggunaan gadget memberikan kontribusi sebesar 22,6% terhadap hasil belajar PAI, sementara 77,4% dipengaruhi oleh faktor lain. Temuan ini menegaskan bahwa gadget dapat menjadi sarana pembelajaran yang efektif jika digunakan secara tepat dan terarah.Simpulan penelitian ini adalah bahwa penggunaan gadget yang terkontrol dapat meningkatkan hasil belajar PAI siswa. Oleh karena itu, guru, orang tua, dan sekolah diharapkan dapat berkolaborasi dalam membimbing serta mengarahkan siswa agar memanfaatkan gadget sebagai media pembelajaran yang produktif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jl

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Automotive Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Mathematics

Description

Jurnal Locus: Jurnal Ilmiah Penelitian dan Pengabdian, double-blind and open-access academic journal in the Multidisiplin. This journal is published once a month by CV. Riviera ...