Penyebab rendahnya hasil belajar peserta didik disebabkan karena pembelajaran konvensional yang kurang memperhatikan kemampuan awal peserta didik. Oleh karena itu, teknik faded example diterapkan pada LKPD sebagai solusinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh teknik faded example pada LKPD terhadap hasil belajar Fungsi Kuadrat kelas X SMA Negeri 6 Kupang. Metode yang digunakan adalah Pre-Experimental dengan bentuk The One Group Pretest-Posttest Design. Instrumen penelitian berupa pedoman wawancara, lembar angket dan soal tes. Tes yang digunakan berupa tes awal dan tes akhir untuk mengetahui hasil belajar peserta didik. Analisis data menggunakan uji wilcoxon terhadap hasil tes awal dan tes akhir peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai signifikan sehingga terdapat pengaruh yang siginifikan antara tes awal (rata-rata = 2.28) dan tes akhir (rata-rata = 84.5). Nilai effect size sebesar menunjukkan besarnya pengaruh tersebut. Dengan demikian, faded example dalam LKPD memiliki pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar peserta didik.
Copyrights © 2025