Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi (JRMA)
Vol. 13 No. 2 (2025): JURNAL RISET MAHASISWA AKUNTANSI VOLUME 13 NOMOR 2 TAHUN 2025

Pengaruh Inflasi, Suku Bunga, dan Nilai Tukar Terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)

Iman, Khoiril (Unknown)
Asna, Asna (Unknown)
Mustikowati, Rita Indah (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2025

Abstract

Penelitian ini ditujukan untuk mengevaluasi sejauh mana inflasi, suku bunga, dan nilai tukar memengaruhi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia selama periode 2019–2023. Pendekatan yang digunakan bersifat kuantitatif dengan rancangan penelitian eksplanatori. Data diperoleh dari publikasi resmi BEI dan Bank Indonesia sebanyak 60 data bulanan. Analisis dilakukan melalui regresi linier berganda dengan dukungan SPSS. Hasil penelitian membuktikan bahwa ketiga variabel tersebut secara simultan memberikan pengaruh signifikan terhadap IHSG, menegaskan peran penting stabilitas makroekonomi dalam mendukung pergerakan pasar modal nasional.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jrma

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi (JRMA) published 2 (two) times a year (April, October), contains the publication of the student final assignment research, research students and lecturers in the field of Accounting. JRMA is published by the Faculty of Economics and Bussiness, Kanjuruhan University ...