Perubahan fisik yang terjadi terkadang memberikan ketidaknyamanan bagi ibu hamil. Salah satunya adalah nyeri pinggang dan punggung bagian bawah yang biasanya terjadi pada ibu hamil Trimester III. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas senam hamil terhadap penurunan nyeri punggung pada ibu hamil trimester III. Beberapa data based digunakan sebagai pencarianaan secara elektronik antara lain PubMed dan Google Scholar dari tahun 2020 sampai tahun 2025. Kata kunci yang digunakan adalah senam hamil, nyeri punggung, ibu hamil, kehamilan trimester III. Berdasarkan hasil analisis 10 jurnal yang diperoleh yaitu prenatal yoga terbukti efektif dalam mengurangi nyeri punggung pada ibu hamil trimester III. Latihan ini membantu meningkatkan disfungsi, memperkuat otot-otot inti dan punggung, serta memperbaiki postur tubuh, yang secara keseluruhan mengurangi tekanan pada tulang belakang.
Copyrights © 2025