JAIM (Jurnal Abdi Masyarakat)
Vol. 9 No. 1 (2025): Jurnal Abdi Masyarakat November 2025

PEMBERDAYAAN KELUARGA DALAM PENANGANAN DEMAM PADA ANAK KEJANG DEMAM MELALUI PENERAPAN KOMPRES BAWANG MERAH DI BANDAR LAMPUNG

Setiawati, Setiawati (Unknown)
Mia Putri (Unknown)
Rilyani (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Dec 2025

Abstract

Demam merupakan respon fisiologis tubuh terhadap infeksi yang dapat disebabkan oleh virus maupun bakteri. World Health Organization melaporkan bahwa sebanyak 216.000 anak meninggal akibat kejang demam secara global, dengan angka kejadian yang mempengaruhi lebih dari 21,65 juta anak. Di Amerika Serikat, sekitar 1,5 juta anak berusia 6–36 bulan mengalami kejang demam setiap tahunnya. Salah satu faktor pemicu utama kejang demam adalah hipertermia, yang apabila tidak ditangani dapat menyebabkan komplikasi serius. Bawang merah diketahui mengandung berbagai zat aktif yang memberikan efek terapeutik, termasuk kemampuan untuk membantu menurunkan demam pada anak.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jaim

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Public Health Social Sciences Other

Description

Jaim merupakan jurnal abdi masyarakat yang diterbitkan oleh LP3M Universitas Kadiri, yang bertujuan sebagai sarana publikasi dalam memberikan informasi hasil kegiatan pengabdian masyarakat di bidang ekonomi, sosial politik, teknik, hukum, pertanian, dan kesehatan dalam memberdayakan ...