Orbit : Jurnal Ilmu Multidisiplin Nusantara
Vol. 1 No. 4 (2025): Orbit: Jurnal Ilmu Multidisiplin Nusantara (Juni 2025 - Agustus 2025)

Determinasi Harga Saham Perusahaan LQ45 Yang Terdaftar di BEI Periode 2020-2023

Saputra, Farhan (Unknown)
Satriawan, Nofri (Unknown)
Saputra, Raihan (Unknown)
Luthfi Nabillah, Jihan (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah kebijakan dividen ukuran perusahaan mempengaruhi harga saham pada perusahaan LQ45 Yang Terdaftar di BEI Periode 2020-2023. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan alat analisis IBM SPSS 27. Teknik pengambilan sampel yaitu menggunakan Purposive Sampling. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 45 perusahaan yang terdapat pada LQ45 Bursa Efek Indonesia periode 2020-2023, di mana data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Data Sekunder. Uji yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu Uji Statistik Deskriptif, Uji Asumsi Klasik, Uji Regresi Linier Berganda, Uji Hipotesis, Uji Koefisien Determinasi. Hasil penelitian yang dilakukan pada perusahaan LQ45 yang terdaftar di BEI periode 2020-2023 ini yaitu: 1) Kebijakan dividen berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham secara parsial; 2) Ukuran perusahaan tidak berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap harga saham secara parsial; dan 3) Kebijakan dividen dan ukuran perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham secara simultan. Keunikan atau state of the art dari penelitian ini terletak pada fokusnya menganalisis pengaruh kebijakan dividen dan ukuran perusahaan terhadap harga saham perusahaan LQ45 yang terdaftar di BEI periode 2020–2023, yaitu periode pascapandemi Covid-19 yang ditandai dengan ketidakstabilan pasar dan perubahan perilaku investor.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

orbit

Publisher

Subject

Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Orbit: Jurnal Ilmu Multidisiplin Nusantara adalah media akademik yang memfasilitasi publikasi penelitian lintas disiplin ilmu dengan fokus utama pada kajian terkait wilayah Nusantara. Jurnal ini bertujuan untuk memberikan wadah bagi para akademisi, peneliti, dan praktisi dari berbagai bidang ilmu ...