Penelitian ini bertujuan: untuk mengetahui prosedur pengembangan media evaluasi, validitas,dan praktikalitas media evaluasi berbantuan platform wordwall pada muatan pembelajaran pendidikan agama islam kelas IV SDN 656 Lauwa, Kec. Belopa Utara. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pengembangan R&D (penelitian dan pengembangan) dengan model pengembangan ADDIE yang terdiri dari lima tahapan, analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Subjek pada penelitian adalah peserta didik kelas IV SDN 656 Lauwa Kec. Belopa Utara tahun pengajaran 2024/2025 dengan jumlah 18 orang peserta didik. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif, dan kuantitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: evaluasi media pengembangan yang dikembangkan ini telah melewati tahapan pengembangan sesuai model ADDIE. Validasi media memenuhi kriteria sangat valid dengan perolehan skor dari ahli materi 91% dan ahli media 90%, dengan nilai rata-rata keseluruhan validasi diperoleh persentase sebesar 90,5% dengan kategori sangat valid. Adapun hasil uji praktikalitas oleh pendidik memperoleh persentase 80% dengan kategori praktis dan hasil uji praktikalitas oleh peserta didik memperoleh persentase 98% dengan kriteria sangat praktis.
Copyrights © 2025