Jurnal Olahraga Nasional
Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Olahraga Nasional

KEMAMPUAN VO2MAX MAHASISWA PJKR UNU CIREBON

Abdulah Hafid Ramadhan (Universitas Nahdlatul Ulama Cirebon)
Risa Herdiyana Bastian (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan VO2Max yang dimiliki mahasiswa PJKR UNU Cirebon. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dan jenis penelitian ini merupakan penelitian survey. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa PJKR UNU Cirebon sebanyak 87 mahasiswa. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester 1 sebanyak 20 orang. Teknik pengambilan sampel ini menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan tes praktek dengan instrumen Multi Stage Fitness Test. Bedasarkan hasil analisis dan pengolahan data, mahasiswa yang berada pada kategori diatas rata-rata sebanyak 3 orang dengan nilai persentase 15%. VO2Max mahasiswa yang berada pada kategori rata-rata sebanyak 2 orang dengan nilai persentase 10%, kategori dibawah rata-rata sebanyak 9 orang dengan persentase 45%, dan kategori kurang sebanyak 6 orang dengan persentase 30%. Dapat disimpulkan bahwa tingkat kemampuan VO2Max mahasiswa PJKR UNU Cirebon semester 1 berada pada kategori dibawah rata-rata.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jona

Publisher

Subject

Other

Description

JONA - Jurnal Olahraga Nasional adalah jurnal blind review (ISSN On Process) untuk publikasi hasil penelitian yang berkualitas di bidang Olahraga. Semua publikasi di Jurnal Olahraga Nasional (JONA) bersifat Open Access yang memungkinkan artikel tersedia secara bebas online tanpa berlangganan apapun. ...