Journal of Organizational Analysis and Performance
Vol. 1 No. 2 (2025): Journal of Organizational Analysis and Performance

Keputusan Pembelian Konsumen Shopee: Dampak Kualitas Website, Kepercayaan, dan E-Service Quality

Ipuk Widayanti (Universitas Tidar)



Article Info

Publish Date
07 Dec 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas website, kepercayaan, dan e-service quality terhadap keputusan pembelian konsumen pada platform Shopee. Pertumbuhan e-commerce yang semakin pesat menuntut perusahaan untuk menyediakan layanan digital yang berkualitas agar mampu meningkatkan kepuasan dan keputusan pembelian konsumen. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada pengguna aktif Shopee. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linier berganda untuk mengetahui hubungan dan pengaruh antar variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas website berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian karena tampilan yang menarik, navigasi yang mudah, dan kecepatan akses meningkatkan kenyamanan konsumen. Kepercayaan juga ditemukan memiliki pengaruh signifikan, dimana keamanan transaksi, reputasi penjual, serta konsistensi layanan mempengaruhi keyakinan konsumen dalam bertransaksi. Selain itu, e-service quality terbukti berperan penting dalam meningkatkan keputusan pembelian melalui kemudahan layanan pelanggan, kecepatan respon, dan ketepatan pengiriman. Secara keseluruhan, ketiga variabel tersebut berkontribusi signifikan dalam mendorong keputusan pembelian konsumen Shopee.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

optimanus

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal of Organizational Analysis and Performance is an academic journal that accommodates scientific works containing thoughts, empirical studies, and research results on the theme of Management and Accounting. Journal of Organizational Analysis and Performanceis published by the independent ...