Excelencia : Journal Of Islamic Education & Management
Vol. 3 No. 02 (2023): Excelencia: Journal of Islamic Education & Management

Manajemen Program Tahfidzul Qur’an dalam Mengembangkan Karakter Religius Peserta Didik di SMP Negeri 3 Madiun

Umi Nur Hasanah - (IAIN Ponorogo)



Article Info

Publish Date
05 Jan 2024

Abstract

AbstractThere is a phenomenon of many students of SMP Negeri 3 Madiun who still cannot read the Qur'an, do congregational prayers only when ordered, do not pray at home, often say dirty, violations of school rules. In an effort to overcome these problems, the school held a Qur'an tahfidzul program that was different from the tahfidz program in general. The purpose of this study is to analyze program Tahfidz management, supporting and inhibiting factors in the Qur'an tahfidzul activity program, as well as the impact generated through the Qur'an tahfidzul program to develop religious character in SMP Negeri 3 Madiun. This type of research uses a qualitative approach, data collection techniques through observation, interviews, and documentation. Data analysis in this study uses theories from miles and Huberman which include condensation data, display data, and conclusions. The findings obtained in the management of the Qur'an tahfidzul program to develop religious character in SMP Negeri 3 Madiun are by using POAC (Planing, Organiting, Actuating, and Controlling) theory which involves and empowers all potentials and resources owned. This program is implemented by combining several methods and using discussion strategies and mauidhah hasanah. Supporting factors in this program are students who come from Madrasah Ibtida'iyah alumni, commitment from teachers and partnerships with parents that are well established. The inhibiting factor in this activity is a very minimal time element, the basic competence of students in terms of reading the Qur'an is very varied, as well as experts are very lacking. The impact of this program is increasing religious adherence, honesty, self-confidence, not being arrogant and humble from students.AbstrakAdanya fenomena banyak peserta didik SMP Negeri 3 Madiun yang masih belum bisa membaca Al Qur’an, mengerjakan sholat berjama’ah hanya apabila diperintah, tidak sholat pada saat di rumah, sering berkata kotor, pelanggaran tata tertib sekolah. Sebagai upaya mengatasi permasalahan tersebut sekolah mengadakan program tahfidzul Qur’an yang berbeda dengan program tahfidz pada umumnya.Tujuan penelitian ini untuk menganalisis manajemen program Tahfidzul Qur’an, faktor pendukung dan penghambat dalam program kegiatan tahfidzul Qur’an, serta dampak yang dihasilkan melalui program tahfidzul qur’an untuk mengembangkan karakter religius di SMP Negeri 3 Madiun. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teori dari miles dan Huberman yang meliputi data kondensasi, data display, dan konklusi. Temuan yang diperoleh dalam manajemen program tahfidzul Qur’an untuk mengembangkan karakter religius di SMP Negeri 3 Madiun yaitu dengan menggunakan teori POAC (Planing, Organiting, Actuating, dan Controlling) yang melibatkan dan memberdayakan semua potensi dan sumber daya yang dimiliki. Program ini dilaksanakan dengan menggabungkan beberapa metode serta menggunakan strategi diskusi dan mauidhah hasanah. Faktor pendukung dalam program ini adanya siswa yang berasal dari alumni Madrasah Ibtida’iyah, komitmen dari bapak ibu guru dan kemitraan dengan orang tua yang terjalin dengan baik. Faktor penghambat dalam kegiatan ini unsur waktu yang sangat minim, kompetensi dasar siswa dalam hal membaca Al qur’an yang sangat variatif, serta tenaga ahli yang sangat kurang. Dampak dari program ini meningkatnya ketaatan menjalankan ajaran agama, kejujuran, rasa percaya diri, tidak sombong dan rendah hati dari peserta didik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

excelencia

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Excelencia : Journal Of Islamic Education & Manajemen adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Jurnal ini berisi artikel hasil penelitian mahasiswa atau kolaborasi mahasiswa dan dosen Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Lingkup kajian jurnal ini ...