Jurnal Nasional Fisioterapi
Vol. 3 No. 3 (2025): Oktober 2025

KORELASI DURASI MENATAP LAYAR GADGET DAN TINGKAT AKTIVITAS FISIK DENGAN KUALITAS TIDUR PADA MAHASISWA DI JURUSAN FISIOTERAPI POLTEKKES KEMENKES SURAKARTA

Rendhy Irawan (Jurusan Fisioterapi Poltekkes Kemenkes Surakarta)
Suhardi (Jurusan Fisioterapi Poltekkes Kemenkes Surakarta)
Nurul Fithriati Haritsah (Jurusan Fisioterapi Poltekkes Kemenkes Surakarta)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2025

Abstract

Latar belakang: Kualitas tidur yang buruk berdampak pada sistem kardiovaskuler, neuromuskuler, dan muskuloskeletal. Mahasiswa fisioterapi berisiko mengalami gangguan tidur akibat stres, kurangnya aktivitas fisik, dan paparan layar gadget yang tinggi. Tujuan: Mengetahui hubungan antara durasi menatap layar gadget dan tingkat aktivitas fisik terhadap kualitas tidur mahasiswa fisioterapi Poltekkes Kemenkes Surakarta. Metode: Penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross-sectional pada 87 mahasiswa. Kualitas tidur diukur menggunakan PSQI, aktivitas fisik diestimasi melalui VO₂max, dan durasi screen time dicatat per hari. Analisisstatistik menggunakan uji korelasi Spearman dan regresi logistik biner untuk mengevaluasi pengaruh gabungan variabel. Hasil: Terdapat hubungan signifikan antara aktivitas fisik dan kualitas tidur (r = +0,518; p < 0,01), tetapi tidak terdapat hubungan signifikan antara screen time dan kualitas tidur (r = -0,173; p = 0,132). Analisis regresi logistik menunjukkan bahwa aktivitas fisik secara signifikan memengaruhi kualitas tidur (OR = 8,556; 95% CI: 3,015–24,276; p < 0,001), sedangkan screen time tidak berpengaruh signifikan (OR = 0,584; 95% CI: 0,203–1,684; p = 0,320). Kesimpulan: Aktivitas fisik berhubungan positif terhadap kualitas tidur dan memiliki pengaruhdominan dibandingkan durasi screen time. Saran: Intervensi untuk meningkatkan kualitas tidur pada mahasiswa sebaiknya fokus pada peningkatan aktivitas fisik, sementara manajemen screen time dapat dipertimbangkan sebagai pendukung.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JF

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Nasional Fisioterapi merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Jurusan Fisioterapi Poltekkes Kemenkes Surakarta yang terdaftar dengan nomor ISSN (e): 3047-0927. Jurnal ini berisi tulisan yang diangkat dari hasil penelitian kesehatan terutama di bidang fisioterapi yang telah melalui proses peer ...