Jurnal Ilmiah dan Kajian Akademik
Vol 1 No 01 (2023): Juni 2023

Tingkat Pendapatan Nelayan di Pasir Putih, Kecamatan Cilamaya Kulon, Kabupaten Karawang

Catur Pramono Adi (Politeknik Kelautan dan Perikanan Karawang)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2023

Abstract

Potensi perikanan tangkap memberikan peluang adanya produksi perikanan yang berdampak pada tingkat pendapatan masyarakat nelayan. Di samping itu, tingkat pendapatan masyarakat nelayan juga dipengaruhi oleh sistem bagi hasil yang mereka terapkan, yang didasarkan pada kesepakatan. Sistem bagi hasil memiliki mekanisme dan perhitungan yang beragam, sesuai dengan kesepakatan dari masing-masing Kelompok Usaha Bersama. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pendapatan nelayan dengan menggunakan alat tangkap Bubu dan membandingkan antara pendapatan nelayan dengan sistem bagi hasil dengan Upah Minimum Regional ( UMR) di Kabupaten Karawang. Area studi berlokasi di Pasir Putih, Kecamatan Cilamaya Kulon, Kabupaten Karawang. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dan pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan desk study. Analisis data bersifat induktif, analisis model interaktif, menarik kesimpulan dan verifikasi. Data primer diperoleh melalui wawancara langsung kepada pengelola TPI, dan nelayan. Pemilihan responden dilakukan secara purposive sampling dengan keseluruhan nelayan berjumlah 85 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa a) Pendapatan nelayan di Pasir Putih, Kecamatan Cilamaya Kulon, Kabupaten Karawang tergantung pada musim penangkapan; b) Kegiatan Nelayan di Pasir Putih ketika tidak melakukan aktivitas penangkapan ikan adalah berdagang, buruh, dan bertani; c) Penghasilan nelayan di Pasir Putih melalui sistem bagi hasil lebih kecil bila dibandingkan dengan UMR Kabupaten Karawang.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jika

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Other

Description

JURNAL ILMIAH DAN KAJIAN AKADEMIK (JIKA), merupakan Jurnal Ilmiah yang diterbitkan oleh Bidang Penelitian dan Pengembangan pada BAPPEDA Kabupaten Karawang untuk memfasilitasi khususnya para pegawai yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karawang dan umumnya bagi pemangku kepentingan lainnya ...