Jurnal Ilmiah dan Kajian Akademik
Vol 2 No 02 (2024): Desember 2024

Menghadapi Tantangan Global Strategi “Kedaulatan Ekonomi” untuk Pengentasan Kemiskinan di Karawang : Facing Global Challenges “Economic Sovereignty” Strategies for Poverty Alleviation in Karawang

Septiyana Razak Priyatna Priyatna (Universitas Singaperbangsa Karawang)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Kemiskinan tetap menjadi tantangan kompleks dan berkelanjutan di Kabupaten Karawang, Indonesia, meskipun daerah ini merupakan pusat industri nasional dan internasional. Manfaat ekonomi dari pertumbuhan pesat dan investasi asing sering kali tidak merata, terutama di wilayah pesisir utara seperti Pakisjaya, yang masih rentan terhadap kemiskinan. Penelitian ini mengkaji faktor-faktor penyebab kemiskinan, termasuk ketergantungan pada industri besar, keterbatasan akses pendidikan dan pelatihan vokasional, infrastruktur yang tidak memadai, serta ketimpangan pendapatan. Dengan pendekatan kualitatif dan analisis deskriptif, penelitian ini menelaah penerapan konsep kedaulatan ekonomi sebagai strategi untuk mengatasi permasalahan tersebut. Melalui pemberdayaan UMKM, koperasi, serta sektor perikanan dan pertanian lokal, kedaulatan ekonomi mendorong inklusivitas dan keberlanjutan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa optimalisasi sumber daya lokal dan peningkatan partisipasi masyarakat dapat mengurangi ketergantungan pada modal asing sekaligus mendorong pemerataan pembangunan. Penelitian ini juga mengevaluasi tren Gini Rasio dan indeks kemiskinan di Karawang, mengidentifikasi kesenjangan kebijakan serta peluang untuk pemberdayaan ekonomi lokal. Rekomendasi menekankan pentingnya memanfaatkan potensi lokal untuk menciptakan ekosistem ekonomi yang seimbang dan mendukung pengentasan kemiskinan di Kabupaten Karawang

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jika

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Other

Description

JURNAL ILMIAH DAN KAJIAN AKADEMIK (JIKA), merupakan Jurnal Ilmiah yang diterbitkan oleh Bidang Penelitian dan Pengembangan pada BAPPEDA Kabupaten Karawang untuk memfasilitasi khususnya para pegawai yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karawang dan umumnya bagi pemangku kepentingan lainnya ...