ADIMASKA
Vol 1 No 1 (2024): November 2024

Pelatihan Tentang Perawatan Kaki pada Pasien Penderita Diabetes Mellitus Tipe II di Komunitas

Eva Dwi Ramayanti (Program Studi Keperawatan Universitas Kadiri)
Devangga Darma Karingga (Program Studi Keperawatan Universitas Kadiri)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2025

Abstract

Kegiatan pengembangan diri dalam upaya pelatihan pelayanan kesehatan bagi penderita Diabetes Mellitus merupakan suatu keharusan bagi setiap tenaga kesehatan yang ada. Salah Satu kegiatannya adalah dengan memberikan pelatihan pelayanan kesehatan bersama tentang perawatan kaki pada penderita Diabetes Mellitus. Kegiatan pelatihan yang dilakukan diwilayah Kelurahan Pojok Kota Kediri. Kegiatan pelatihan berupa pemeriksaan berkala serta mengikuti penyuluhan kesehatan tentang pemeriksaan, perawatan dan senam kaki DM. ini juga merupakan salah satu kegiatan pengembangan pelayanan kesehatan yang dilakukan bersama dengan tenaga kesehatan yang ada di wilayah setempat. Dalam kegiatan pemberian pelatihan ini kami sebagai tenanga kesehatan menerapkan beberapa materi diklat first aid serta materi dasar. Materi pelatihan terdiri dari : 1). pelatihan senam kaki diabetic, 2). penyuluhan tentang Penyakit diabetes melitus, 3).pemeriksaan kadar gula darah. Kegiatan pelaihan menggunakan metode pelatihan tentang senam kaki diabetic pre-post test, edukasi dan diskusi. Berdasarkan evaluasi hasil yang dicapi berupa peningkatan pengetahuan peserta tentang penyakit diabetes melitus, antusiasme peserta dalam mengukuti Latihan senam kaki diabetic dan pemeriksaan kadar gula darah. Sebelum diberikan penyuluhan, sebanyak 80% perserta memiliki pengetahuan yang kurang dan setelah diberikan penyuluhan terjadi peningkatan menjadi 90% peserta telah memiliki pengetahuan yang baik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

adimaska

Publisher

Subject

Dentistry Nursing Public Health

Description

Focus and Scope Pengembangan dan penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi ilmiah di bidang ilmu kesehatan dan profesi kesehatan sedang berkembang secara pesat terkait dengan beberapa hal sebagai berikut: Pengembangan sumber daya manusia di bidang kesehatan dalam ruang lingkup kebidanan, keperawatan, ...