Tujuan Penelitian: Untuk menganalisis dan mendeskripsikan secara mendalam peranan Kredit Angsuran Sistem Fidusia (KREASI) yang diselenggarakan oleh PT Pegadaian dalam mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Metode: Menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif, data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan pimpinan, staf, dan nasabah di Kantor Cabang Pegadaian Bali I Dompu, serta melalui studi dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan teknik triangulasi untuk menjamin keabsahan temuan Hasil & Pembahasan: Hasil penelitian menunjukkan bahwa kredit KREASI memainkan peranan yang sangat penting dan efektif dalam pengembangan usaha nasabah. Keberhasilan peran ini didorong oleh tiga faktor utama: (1) proses pengajuan yang dinilai sangat cepat dan mudah dengan persyaratan yang jelas; (2) skema bunga dan angsuran yang dianggap ringan dan terjangkau bagi pelaku UMKM; serta (3) penggunaan sistem fidusia yang memungkinkan agunan (kendaraan) tetap produktif untuk menunjang kegiatan usaha. Implikasi: Bahwa model kredit KREASI merupakan instrumen keuangan mikro yang berhasil. Bagi PT Pegadaian, temuan ini dapat memperkuat strategi pemasaran dengan menonjolkan keunggulan pada kecepatan dan kemudahan proses. Secara lebih luas, penelitian ini menegaskan bahwa skema pembiayaan yang dirancang dengan baik dan sesuai dengan kebutuhan spesifik UMKM dapat menjadi akselerator efektif untuk inklusi keuangan dan pertumbuhan ekonomi lokal.
Copyrights © 2025