REKAYASA DAN INOVASI TEKNIK SIPIL
Vol 3 No 1 (2018)

Perencanaan Stabilitas Lapis Lindung Tertapond Pada Pemecah Gelombang Di Pantai Glagah Kulon Progo

Lutfi Aqil, Ida Bagus Agung, Dewi Sulistyorini (Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas, Sarjanawiyata Tamansiswa)



Article Info

Publish Date
07 Feb 2018

Abstract

Sejak dibangunnya pemecah gelombang di pantai Glagah yang bertujuan sebagai pencegah terjadinya banjir akibat kenaikan muka air, stabilitas muara sungai sebagai pintu masuk kapal ke plabuhan, mencegah endapan sedimen di sungai akibat tertutupnya mulut muara, perlu adanya perencanaan yang berkelanjutan untuk tercapainya tujuan pembangunan tersebut, perbaikan-perbaikan dan pemeliharaan yang baik mengingat mulai pembangunan pemecah gelombang dari tahun 2003 hingga saat ini 2017. Dalam penelitian ini digunakan data gelombang bersumber dari BMKG daerah Istimewa Yogyakarta dan data perencanaan awal pada konstruksi pemecah gelombang pantai Glagah. Data tersebut akan dimasukkan pada rumus Hudson dengan mempergunakan tinggi gelombang rencana dari data gelombang dan tinggi gelombang rencana ditentukan, kemiringan lereng pemeccah yang digunakan adalah cot É‘= 1,5, cot É‘= 2, cot É‘= 3.Hasil penelitian menunjukkan bahwa tinggi gelombang rencana dan kemiringan lereng bangunan pemecah gelombang berpengaruh terhadap berat lapis lindung yang digunakan, semakin tinggi gelombang rencana yang digunakan akan semakin berat juga lapis lindung yang digunakan. Pada tinggi gelombang rencana 1,87 m berat yang di dapat 0,318 ton. Pada kemiringan semakin landai akan mengurangi berat lapis lindung pemecah gelombang tersebut.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

renovasi

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Environmental Science Transportation

Description

RENOVASI : Rekayasa Dan Inovasi Teknik Sipil is a national journal published by the Department of Civil Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa. Jurnal RENOVASI : Rekayasa Dan Inovasi Teknik Sipil is published twice a year, in April and October, and consists of ...