Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi kewirausahaan dan literasi keuangan siswa SMK Al-Kheriyah melalui pelatihan penyusunan rencana bisnis dan analisis keuangan sederhana. Permasalahan utama yang dihadapi mitra meliputi rendahnya pemahaman siswa dalam menyusun business plan, keterbatasan kemampuan analisis keuangan usaha, serta minimnya pengalaman praktik kewirausahaan yang aplikatif. Metode pelaksanaan kegiatan menggunakan pendekatan partisipatif dan aplikatif dengan model learning by doing, yang diwujudkan melalui workshop, simulasi, diskusi kelompok, serta pendampingan. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan signifikan pemahaman siswa terhadap kewirausahaan dan analisis keuangan, yang ditunjukkan oleh kenaikan nilai rata-rata pre-test sebesar 50% menjadi 85% pada post-test. Selain itu, siswa mampu menghasilkan dokumen rencana bisnis sederhana dan menunjukkan peningkatan kepercayaan diri dalam mempresentasikan ide usaha. Kegiatan ini memberikan implikasi positif terhadap penguatan karakter wirausaha siswa dan dapat direplikasi pada sekolah menengah kejuruan lainnya.. Kata Kunci: Pelatihan Kewirausahaan, Rencana Bisnis, Analisis Keuangan, Literasi Keuangan, Siswa SMK.
Copyrights © 2025