Jurnal Ekonomi Utama (Juria)
Vol 4 No 3 (2025): Jurnal Ekonomi Utama (Juria)

Pengaruh Kualitas Produk, Harga Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Produk Putra Bali Kopi

I Gede Arya Rahayuna (Universitas Mahendradatta, Bali, Indonesia)
Wayan Ardani (Universitas Mahendradatta, Bali, Indonesia)
I Kadek Donny Wishanesta (Universitas Mahendradatta, Bali, Indonesia)



Article Info

Publish Date
23 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk, harga, dan promosi terhadap keputusan pembelian pada Kopi Putra Bali. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan Putra Bali Kopi. Ukuran sampel penelitian ditetapkan sebanyak 100 responden. Pemilihan sampel dengan menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan meliputi uji instrumen penelitian, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis koefisien determinasi, uji t, dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada produk Putra Bali Kopi dengan nilai t hitung sebesar 5,661 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 (0,000<0,05). Demikian pula variabel harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk putra bali kopi dengan memiliki nilai t hitung sebesar 2,906 dengan nilai signifikansi sebesar 0,004 (0,004<0,05). Dan promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk putra bali kopi dengan nilai t sebesar 3,497 dengan nilai signifikansi sebesar 0,001 (0,001<0,05). Ketiga variabel tersebut secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai f hitung sebesar 86,510 dan nilai signifikansi 0,000 (0,000<0,05). Temuan dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bahwa peningkatan kualitas rasa produk, penetapan harga yang sesuai, serta penerapan promosi yang lebih efektif dapat mendorong konsumen untuk melakukan pembelian produk Putra Bali Kopi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

juria

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Specific research areas or areas covered by Juria: Jurnal Ekonomi Utama include, but are not limited to: challenges of economic globalization, economic digitization, e-commerce and fintech, rural and rural economic development, creative economy development, international trade and finance, public ...