Jurnal Ilmu Multidisplin
Vol. 4 No. 4 (2025): Jurnal Ilmu Multidisplin (Oktober - November 2025)

Mitigasi Krisis Dalam Komunikasi Internal : Membangun Kepercayaan dan Keterbukaan di Tempat Kerja

Nandika Daffa Carlotta (Magister Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta , DKI Jakarta, Indonesia)
Ana Kuswanti (Magister Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta , DKI Jakarta, Indonesia)
Fitria Ayuningtyas (Magister Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta , DKI Jakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini menganalisis peran komunikasi internal dalam mengelola krisis perusahaan melalui studi kasus PT Tupperware yang mengalami kebangkrutan. Komunikasi internal yang efektif ditemukan sebagai elemen penting untuk mempertahankan kepercayaan karyawan, mengurangi tingkat kecemasan, dan meningkatkan transparansi dalam menghadapi krisis. Dengan menerapkan Teori Komunikasi Dua Arah Simetris, perusahaan dapat membangun hubungan yang saling menguntungkan antara manajemen dan karyawan, yang berfungsi meredakan ketidakpastian dan mempercepat proses pemulihan. Penelitian ini juga menyoroti tantangan dalam mengelola komunikasi di lingkungan kerja yang memiliki keberagaman generasi, yang membutuhkan pendekatan yang fleksibel dan inklusif. Temuan dari studi kasus ini menunjukkan bahwa strategi komunikasi yang tepat, cepat, dan jelas sangat vital dalam menangani krisis, memperbaiki citra perusahaan, dan mengembalikan kepercayaan publik. Hasil penelitian ini memberi kontribusi penting bagi perusahaan dalam merespons krisis dan mengelola komunikasi internal yang lebih efisien untuk memperkuat ketahanan serta keberlanjutan perusahaan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIM

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Multidisplin (JIM) adalah jurnal nasional, peer review, akses terbuka dan ilmiah yang menerbitkan makalah penelitian, makalah review, review mini, laporan kasus, studi kasus, komunikasi singkat, surat, editorial, buku, tesis, karya disertasi, dll, dari semua Aspek Ilmu Pertanian, Ilmu ...