Artikel ini membahas implementasi nilai-nilai pendidikan inklusif di MTs Nahdlatul Ulama Kraksaan sebagai upaya mewujudkan lingkungan belajar yang terbuka, adil, dan ramah terhadap keberagaman siswa, termasuk peserta didik berkebutuhan khusus. Penelitian ini menyoroti berbagai bentuk pelaksanaan pendidikan inklusif, seperti kebijakan penerimaan siswa tanpa diskriminasi, penyesuaian metode pembelajaran, pelatihan guru, serta penciptaan suasana sekolah yang toleran dan mendukung. Selain itu, peran orang tua dan komunitas dalam mendukung pendidikan inklusif juga turut dibahas. Implementasi pendidikan inklusif di madrasah ini berlandaskan pada nilai-nilai keislaman rahmatan lil ‘alamin, sehingga tidak hanya menekankan aspek akademik tetapi juga karakter sosial yang inklusif dan humanis. Artikel ini diharapkan dapat memberikan gambaran praktis tentang bagaimana pendidikan inklusif dapat dijalankan di madrasah berbasis agama.
Copyrights © 2025