Digismantech (Jurnal Program Studi Bisnis Digital)
Vol 5, No 1 (2025): Jurnal Digismantech (Digital Business Management and Technology)

Analisis Implementasi Social Media Marketing terhadap Minat Pembelian Produk Kecantikan pada Tiktok dengan Influencer Sebagai Variabel Mediasi

Monica Octavia (Universitas Bunda Mulia)
Arihta Tarigan (Universitas Bunda Mulia)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Kemajuan teknologi di Indonesia telah menghadirkan inovasi baru pada internet yang membuat banyaknya media sosial yang hadir salah satunya TikTok. TikTok merupakan salah satu media sosial yang memungkinkan penggunanya untuk menciptakan konten variatif seperti konten komedi, edukasi, tantangan (challenge), serta tarian (dance) dengan memanfaatkan fitur berupa penyuntingan dan pembuatan video. Saat ini banyak influencer yang hadir di TikTok dikarenakan adanya inovasi TikTok Shop. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner secara online menggunakan media Google Forms dan mendapatkan sebanyak 100 responden yang telah memenuhi kriteria penelitian ini. Lalu selanjutnya data akan diolah menggunakan bantuan software SmartPLS 3. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Social Media Marketing dan Brand Equity berpengaruh terhadap Influencer. Dan Influencer berpengaruh terhadap Minat Pembelian. Dan juga Social Media Marketing dan Brand Equity berpengaruh secara tidak langsung terhadap Minat Pembelian. 

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

digismantech

Publisher

Subject

Computer Science & IT Social Sciences Other

Description

Journal of Digital Business Management and Technology (Journal of Digismantech) aims to provide cutting-edge research and practice in the field of Digital Business. It provides a national publication platform for enhancing the scientific and academic publication of research in the field. Submissions ...