Indonesian Journal of Social Sciences and Humanities
Vol. 5 No. 2 (2025): Indonesian Journal of Social Sciences and Humanities (IJSSH)

Strategi Pengelolaan Pasar dalam Meningkatkan Pelayanan kepada Customer (Studi Kasus Pasar Seketeng Kabupaten Sumbawa)

Rosyidah Rachman (Universitas Samawa)
Farida Riani (Universitas Samawa)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan memprioritaskan strategi pengelolaan pasar tradisional yang paling efektif dalam meningkatkan pelayanan kepada customer, dengan studi kasus di Pasar Seketeng, Kabupaten Sumbawa. Latar belakang penelitian didasarkan pada rendahnya kualitas pelayanan publik di sektor pasar tradisional dan tantangan pengelolaan konvensional yang tidak responsif terhadap perubahan sosial-ekonomi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan metode Analytic Hierarchy Process (AHP), melibatkan 30 responden yang terdiri dari birokrat, akademisi, pedagang, dan customer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pengelolaan gabungan antara pemerintah, pedagang, dan masyarakat memiliki bobot tertinggi (58,2%). Dari lima strategi yang dianalisis, revitalisasi sarana dan prasarana pasar menempati prioritas utama (33,4%), diikuti oleh penguatan manajemen pengelolaan, penetapan regulasi daerah, ekspansi pasar, dan penguatan permodalan. Temuan ini menunjukkan pentingnya pendekatan kolaboratif dan berbasis bukti dalam perumusan kebijakan pengelolaan pasar. Penelitian ini memberikan kontribusi praktis dan teoretis dalam pengembangan tata kelola pasar rakyat yang lebih responsif, partisipatif, dan berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ijssh

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Indonesian Journal of Social Sciences and Humanities (IJSSH) hadir sebagai platform publikasi ilmiah bagi mahasiswa, guru, dosen, praktisi, maupun peneliti yang berfokus pada dinamika ilmu sosial dan humaniora. Jurnal ini berkomitmen untuk mendiseminasikan hasil riset dan kajian kritis yang relevan ...