Abstract The type of research used is empirical legal research, with a descriptive analytical nature. The data collection techniques used are document study, observation, and in-depth interviews. The approach used is qualitative. The analysis of this research uses Travis Hirschi's Social Control Theory, which focuses on the four main elements of social control theory: attachment, commitment, involvement, and belief. The results of the study indicate that the practice of prostitution on Jalan Budi Karya, Pontianak City is closely related to weak social control, both informal and formal social control, such as weak individual ties with family and social environment, low commitment to social norms, and supporting local environmental factors such as lack of supervision from the community and law enforcement officers (Satpol PP). This strengthens the continuity of the practice of prostitution. Keywords: Prostitution, Social Control Theory, Travis Hirschi Abstrak Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum empiris, dengan sifat penelitian deskriptif analitis. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan teknik studi dokumen, observasi dan wawancara mendalam. Pendekatan yang dilakukan secara kualitatif. Analisis penelitian ini, menggunakan Teori Kontrol Sosial dari Travis Hirschi yang fokus penelitian diarahkan pada empat unsur utama teori kontrol sosial, yaitu attachment (keterikatan), commitment (komitmen), involvement (keterlibatan), dan belief (keyakinan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik prostitusi di Jalan Budi Karya Kota Pontianak berkaitan erat dengan lemahnya kontrol sosial, baik kontrol sosial informal maupun formal seperti Lemahnya keterikatan individu dengan keluarga dan lingkungan sosial, rendahnya komitmen terhadap norma sosial, Selain itu, faktor lingkungan setempat yang mendukung seperti kurangnya pengawasan dari masyarakat dan dari aparat penegak hukum (Satpol PP) memperkuat keberlangsungan praktik prostitusi tersebut. Kata Kunci: Prostitusi, Teori Kontrol Sosial, Travis Hirschi
Copyrights © 2025