Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui hasil dari pengaruh likuiditas, capital intensity dan struktur modal terhadap penghindaran pajak dengan profitabilitas sebagai variabel moderasi pada Perusahaan minyak dan gas. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif deskriptif dengan data sekunder yang berasal dari laporan keuangan perusahaan yang terdaftar di BEI yang kemudian diuji menggunakan software SmartPLS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengaruh hubungan antar variabel dalam pengaruh likuiditas, capital intensity, dan struktur modal terhadap penghindaran pajak dengan profitabilitas sebagai variabel moderasi adalah likuiditas dan capital intensity tidak berpengaruh terhadap penghindaran pajak, sedangkan struktur modal berpengaruh positif signifikan terhadap penghindaran pajak, serta profitabilitas tidak mampu memoderasi pengaruh likuiditas, capital intensity, dan struktur modal terhadap penghindaran pajak. Kata Kunci: Likuditas, Capital Intensity, Struktur Modal, Profitabilitas, Penghindaran Pajak
Copyrights © 2025