Publish Date
30 Nov -0001
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh akses sanitasi layak, akses air minum layak, dan rata-rata lama pendidikan terhadap Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Pulau Jawa pada periode 2017–2024. Kajian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) dengan cakupan seluruh provinsi di Pulau Jawa. Metode yang digunakan adalah regresi data panel, dan hasil pengujian menunjukkan bahwa model terbaik untuk digunakan adalah Random Effect Model (REM). Hasil penelitian mengungkapkan bahwa akses sanitasi layak berpengaruh positif dan signifikan terhadap IPM. Sementara itu, akses air minum layak berpengaruh positif namun tidak signifikan. Adapun rata-rata lama pendidikan terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap IPM. Temuan ini menunjukan bahwa perbaikan kualitas sanitasi peningkatan akses pendidikan memiliki kontribusi signifikan untuk meningkatkan kualitas pembangunan manusia di Pulau Jawa.
Copyrights © 0000