Jurnal Aplikasi Fisika
Vol 11, No 1 (2015): JURNAL APLIKASI FISIKA

PENYEBARAN POTENSI AIR TANAH DANGKAL UNTUK KEBUTUHAN AIR BERSIH BERDASARKAN KUALITAS AIR TANAH DI SEKITAR PESISIR TELUK KENDARI

Irawati . (Unknown)
Firdaus . (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Feb 2015

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tingkat pencemaran air tanah yang berada di wilayah psisir kota Kendari pada 5 kecamatan yang mengelilingi teluk Kendari  yaitu kecamatan Kendari, Kendari Barat, Mandonga, Poasia dan Abeli. Pengambilan sampel air dilakukan ipada sebaran air tanah dangkal sebanyak 20 sampel. Dari  hasil analisis yang  dilakukan dengan menggunakan metode Indeks Pencemaran,  diketahui bahwa kualitas air sumur gali di sekitar pesisir Teluk Kendari kurang layak dikonsumsi sebagai air minum sebab telah melampaui nilai ambang Baku Mutu Air kelas 1 yang ditetapkan PPRI No.82 tahun 2001 . Parameter fisika  yang melampaui baku mutu air  yaitu kekeruhan (TSS) dengan nilai rata-rata melebihi 100 mg/L. Parameter kimia diatas baku mutu yaitu Besi (Fe) dengan nilai lebih dari 4 mg/L dan Magnesium (Mg) dengan nilai rata-rata lebih dari 60 mg/L. Tingginya beberapa parameter ini telah mengindikasikan adanya pencemaran di lokasi tersebut. Hasil perhitungan penentuan status mutu air dengan metode Indeks Pencemaran menunjukkan bahwa secara umum di lokasi tersebut tergolong cemar sedang dengan nilai indeks 5,0 < PIj ≤10

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

JAF

Publisher

Subject

Description

Jurnal Aplikasi Fisika (JAF) terbit pertama kali pada bulan Agustus 2005, diterbitkan dengan frekuensi 2 kali setahun namun karna banyaknya paper yang akan dipublish terutama dari mahasiswa Fisika baik S1 maupun S2 yang telah menyelesaikan tugas akhir mulai Tahun 2017 jurnal ini terbit 3 kali dalam ...