Journal of Mechanical Engineering Education (Jurnal Pendidikan Teknik Mesin)
Vol 4, No 1 (2017): Juni

Penerapan Metode Pembelajaran Edutainment pada Pembelajaran Psychrometric untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMK

Zakaria, Asep (Unknown)
Sumardi, Kamin (Unknown)
Berman, Ega T (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa setelah menggunakan metode pembelajaran edutainment pada pembelajaran psychrometric. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas. Penelitian ini terdiri atas tiga siklus. Setiap siklus terdiri atas kegiatan perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Teknik pengumpulan datanya menggunakan soal pretest, posttest dan observasi.  Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan hasil belajar siswa yang ditunjukkan oleh nilai rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I adalah sebesar 74,4, pada siklus II sebesar 81,1, dan pada siklus III sebesar 85 dengan nilai rata-rata N-Gain siklus I adalah sebesar 0,6, siklus II sebesar 0,6, dan siklus III sebesar 0,7. Penerapan metode pembelajaran edutainment juga menyebabkan aktivitas belajar siswa meningkat pada setiap siklusnya. Hasil rata-rata persentase aktivitas belajar pada siklus I adalah sebesar 39,8%, siklus II sebesar 65,2%, dan siklus III sebesar 84,2%. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa dengan menerapkan metode pembelajaran edutainment dapat meningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa pada pembelajaran psychrometric.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jmee

Publisher

Subject

Education Mechanical Engineering

Description

Journal of Mechaninal Engineering Education merupakan jurnal yang mendeseminasikan hasil penelitian dalam bidang pendidikan teknik mesin (vocational education in mechanical engineering). Terbit tiap bulan Juni dan Desember setiap ...