ABSTRAK Penelitian ini berjudul “Analisis Tokoh dan Penokohan Dalam Novel Sepatu Dahlan Karya Khrisna Pabichara”. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan peran, watak dan teknik penokohan yang terdapat dalam novel Sepatu Dahlan Karya Khrisna Pabichara. Sumber data penelitian ini adalah novel Sepatu Dahlan Karya Khrisna Pabichara edisi pertama. Penelitian menggunakan metode analisis deskriptif Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik studi dokumenter. Hasil penelitian ini merujuk pada peran, watak, dan teknik penokohan. Adapun peran tokoh meliputi : (1) tokoh utama, (2) tokoh tambahan, (3) tokoh protagonis dan antagonis, (4) tokoh statis dan berkembang, dan (5) tokoh tipikal dan netral. Adapun watak tokoh meliputi : (1) pekerja keras, (2) suka membantu, (3) patuh pada orang tua, (4) sederhana. (5) pendiam, (6) baik hati, (7) penyayang, (8) tegar, (9) mandiri, (10) tegas, dan (11) sombong. Adapun teknik penokohan meliputi: (1) teknik ekspositorik/ analitik (langsung), dan (2) teknik dramatik (tidak langsung).Kata kunci: Analisis, tokoh, penokohan ABSTRACT This study entitled "Analysis of People and Personalities In Novel Shoes Dahlan work Pabichara Krishna". This study aims to describe the role, character and characterization techniques contained in novel Krishna Pabichara Shoes Dahlan work. The data source of this research is the novel Shoes Dahlan work Khrisna Pabichara first edition. Research using descriptive analysis method of data collection techniques in this research is the study of documentary technique. The results of this study refers to the role, character, and characterization techniques. The role of leaders include: (1) the main character, (2) an additional character, (3) the protagonist and antagonist, (4) the static figures and growing, and (5) a typical figure and neutral. The character figures include: (1) a hard worker, (2) like to help, (3) obey the parents, (4) simple. (5) quiet, (6) a good heart, (7) compassionate, (8) strong, (9) independent, (10) firmly, and (11) arrogant. The characterization techniques include: (1) engineering ekspositorik / analytic (direct), and (2) the dramatic techniques (indirect).Keywords: Analysis, character, characterization
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2016