Fon: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 7, No 2 (2015)

PENINGKATAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MENEMUKAN HAL-HAL MENARIK DARI DONGENG YANG DIPERDENGARKAN MELALUI KERJASAMA KELOMPOK

S.Pd, Arja (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Mar 2017

Abstract

Sebuah penelitian dilakukan untuk mencapai tujuan, peneliti melakukan penelitian tindakan kelas yang berjudul Peningkatan Kemampuan Siswa Dalam Menemukan Hal-Hal Menarik Dari Dongeng Yang Diperdengarkan Melalui Kerjasama Kelompok agar memberikan manfaat bagi peneliti, siswa, dan sekolah.Prosedur penelitian tindakan kelas terhadap pembelajaran mendengarkan dongeng telah peneliti lakukan sampai 2 (dua) siklus. Pada siklus pertama dirancang dari hasil refleksi kegiatan pembelajaran sehari-hari. Sementara itu pada fase siklus ke dua dirancang dari hasil refleksi siklus pertama. Dengan cara demikian diharapkan pada siklus kedua seluruh siswa meningkat kemampuannya dalam mendengarkan dongeng dan menemukan hal-hal menarik melalui kerja sama kelompok.Data yang digunakan untuk mengukur tingkat kemampuan mendengarkan dongeng melalui kerja sama kelompok adalah data dari hasil kerja sama kelompok siklus pertama dan siklus kedua. Karena data tersebut berupa angka maka teknik pengolahan data yang digunakan adalah teknik kuantitif.Hasil observasi ditemukan beberapa peningkatan keterampilan siswa sebagai berikut: Telah terjadi peningkatan keterampilan berfikir kritis ketika siswa ditugasi menemukan hal-hal menarik dari dongeng yang diperdengarkan. Rata-rata keterampilan mendengarkan pada siklus kesatu adalah 57 dan siklus kedua adalah 100.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

FON

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

FON : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia merupakan media publikasi ilmiah (artikel dan hasil penelitian) pendidikan, bahasa, dan sastra Indonesia. FON diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Kuningan. FON ...