Pesatnya perkembangan dunia teknologi informasi dan komunikasi telah berpengaruh besar dalam dunia pendidikan. Salah satunya yang terkenal yaitu blogger kini telah menjadi sumber belajar alternatif. Perkembangan blogger begitu pesat membuka peluang dan jalan baru dalam mengerjakan banyak hal, termasuk untuk mengembangkan dunia pendidikan. Peneliti melakukan pengembangan media pembelajaran Matematika berbasis web menggunkan BlogMath (Blogger & MathJax) guna untuk penyajian media pembelajaran lebih interaktif dan praktis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian pengembangan menurut Gall dan Brog (Jenis penelitian Expositori pengembangan product), dengan metode pengumpulan data studi literatur, interview, dan data angket. Penelitian ini melibatkan responden dari siswa, guru, dan designer. Analisis yang digunakan dalam peneletian ini adalah deskriptif kualitatif.Kata kunci. Media Pembelajaran, Berbasis Web, Blogger, MathJax
Copyrights © 2017