Jurnal Akuntansi Muhammadiyah
Vol 8, No 1 (2017)

ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN BANK BRI KCP MEUREUDU DAN BANK ACEH CABANG MEUREUDU TAHUN 2016 (Studi Kasus Pada Bank BRI dan Bank Aceh Cabang Meureudu)

Zulkifli Umar (University of Muhammadiyah Aceh)
Mauliatun Mauliatun (University of Muhammadiyah Aceh)



Article Info

Publish Date
11 Feb 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis perbandingan kinerja keuangan Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Pembantu Meureudu dengan kinerja keuangan Bank Aceh Cabang Meureudu periode 2016. Metode penelitian yang digunakan penelitian kuantitatif dengan data yang digunakan adalah laporan keuangan. Teknik pengumpulan data adalah dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis CAMEL yang digunakan untuk menilai tingkat kesehatan bank berdasarkan permodalan, kualitas aktiva produktif (KAP), manajemen, rentabilitas, dan likuiditas. Sedangkan objek penelitian ini adalah laporan keuangan periode tahun 2016 Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Pembantu Meureude dan laporan keuangan periode tahun 2016 Bank Aceh Cabang Meureudu. Hasil penelitian menunjukkan kinerja keuangan kedua bank berada pada kategori sehat. Secara keseluruhan, berdasarkan rasio CAMEL diketahui bahwa kinerja keuangan Bank Aceh Cabang Meureudu sedikit lebih baik bila dibandingkan dengan kinerja keuangan Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Pembantu Meureudu.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JAM

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

JAM: JURNAL AKUNTANSI Muhammadiyah diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Aceh (UNMUHA) secara berkala dua Edisi dalam setahun yaitu Edisi Januari-Juni dan Edisi Juli-Desember. JURNAL AKUNTANSI MUHAMMADIYAH adalah untuk menyebar luaskan informasi hasil karya tulis ilmiah kepada ...