AcTion: Aceh Nutrition Journal
Vol 2, No 2 (2017): AcTion Vol 2 No 2 Tahun 2017

Efikasi Suplementasi Tablet Besi, Vitamin C, Penyuluhan dan Pendampingan Terhadap Kadar Hemoglobin Ibu Hamil

Abdul Hadi (Jurusan Gizi, Politeknik Kesehatan Kemenkes Aceh, JL. Soekarno Hatta, Kampus Terpadu Poltekkes Kemekes Aceh RI Aceh Lampeneurut, Aceh Besar. Telp.065146126. kode pos 23352)
Marfina Marfina (Jurusan Gizi Politeknik Kesehatan Kemenkes Aceh)
Iskandar Iskandar (Jurusan Gizi Politeknik Kesehatan Kemenkes Aceh)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2017

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pemberian tablet Fe, vitamin C, penyuluhan dan pendampingan terhadap kadar hemoglobin Ibu hamil. Disain penelitian ini menggunakan kuasi eksperimental dengan tiga kelompok ibu hamil masing masing terdiri dari 30 ibu hamil awal trimester 3. Kelompok pertama diberi suplemen tablet Fe dan vitamin C disertai pendampingan dan penyuluhan (FCPP); kelompok kedua diberi suplemen Fe dan vitamin C disertai pendampingan (FCP); dan  kelompok ketiga diberi suplemen Fe disertai pendampingan dan penyuluhan (FPP). Semua perlakuan diberikan sekitar 30 hari. Pengambilan darah untuk pemeriksaan kadar Hb di lakukan sebelum dan sesudah intervensi. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan bermakna kenaikan kadar Hb ibu hamil pada kelompok FCPP dibanding kelompok FCP dan FPP (p:0.004<0,05). Tidak ada perbedaan yang bermakna kadar Hb ibu hamil kelompok FCP  dan FPP (p>0,05). Hasil penelitian ini berimplikasi pada pentingnya pemberian vitamin C, penyuluhan dan pendampingan menyertai pemberian tablet Fe dalam upaya perbaikan kadar Hb ibu hamilKata kunci: Fe, Ibu hamil, vitamin C, penyuluhan dan pendampingan gizi.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

an

Publisher

Subject

Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

AcTion: Aceh Nutrition Journal merupakan jurnal gizi dan kesehatan dengan E-ISSN 2548-5741 dan ISSN 2527-3310. Jurnal ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dalam penyampaian hasil penelitian sebagai media yang dapat digunakan untuk meregistrasi, mendiseminasi, dan mengarsipkan karya peneliti ...