JURNAL DIVERSITA
Vol 3, No 2 (2017): Diversita Desember

Pengaruh Motivasi dan Kemampuan Kerja Terhadap Efektivitas Pegawai Pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Timur

R, Ridwan ( Universitas Sains Cut Nyak Dhien)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2017

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian survey dengan pendekatan korelasional yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara kompetensi dan motivasi kerja terhadap kinerja pegawai di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Timur. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai yang berjumlah 30 orang. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa ada pengaruh kompetensi terhadap kinerja pegawai yang ditunjukkan oleh: 1) Persamaan regresi linier sederhana = 16,058 + 0,814 X1 dengan koefisien korelasi ry 1 sebesar 0,745 dan koefisien determinasi r2yi sebesar 0,555. Artinya bahwa ada 55,5 % variasi yang terjadi pada kinerja pegawai dapat dijelaskan oleh kompetensi kerja. 2). Persamaan regresi linier sederhana Y = 43,030 + 0,498 X2 dengan koefisien korelasi ry2 sebesar 0,552 dan koefisien determinasi r2y2 sebesar 0,305. Hal ini berarti 30,5% variasi yang terjadi pada kinerja pegawai dapat dijelaskan oleh motivasi kerjanya. 3) Persamaan regresi linier multipel Y = -5,417 + 0,721 X1 + 0,377 X2. Hal ini berarti semakin baik kompetensi yang diikuti dengan kepemilikkan motivasi kerja secara bersama-sama, semakin baik kinerja yang diberikan pegawai. Selanjutnya, 72,2% variasi skor yang terjadi pada kinerja dapat dijelaskan secara bersama-sama oleh kompetensi dan motivasi kerja.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

diversita

Publisher

Subject

Education Neuroscience Social Sciences

Description

Journal Diversita is an open access, interdisciplinary journal for the rapid publication of original articles and reviews that focus on basic research in all areas of Biomarkers. The journal is broad scoped and considers topics from all related subjects of perception, cognition, attention, emotion, ...